Saturday, January 27, 2018

Aliran rasa game level 3

Heboh dan seru. Mungkin kalimat itu bisa mewakili aliran rasa game level 3 kali ini. Anak-anak benar-benar merasa kan setiap kegiatan bersama-sama.
Meskipun saya mesti berfikir keras mencari ide project yang ingin dikerjakan tapi melihat dari bonding yang terbentuk, rasa nya sungguh melegakan.

Anak-anak sungguh pembelajar sejati. Mereka tak pernah lelah mencoba hal baru. Mereka pun selalu menganggap setiap pekerjaan dan kegiatan sebagai hal yang menyenangkan dan menarik.

Apapun kegiatan yang saya berikan, mereka terima dengan antusias. Tak pernah menolak. Dan semua dilakukan dengan riang.
Read more

Sunday, January 21, 2018

Dipaksa Belajar

Saat emak dipaksa anaknya belajar...
Beberapa kali saya harus menghela nafas, anak 4,5th itu memberikan pertanyaan yang tak bisa saya jawab.
Bukan pertanyaan aneh-aneh, tapi memang karena emak nya kurang ilmu.

Jika kemaren sempat ditanya ttg air mata dan keringat yang asin, besok nya lagi ditanya kenapa besi berubah warna (berkarat)?

Sore nya pertanyaan baru muncul, kenapa kak mariyah yg tadi haus tapi setelah minum haus nya hilang?

Dan malam ini dapat pertanyaan baru, kenapa gigi bisa berlubang kalau makan coklat atau permen?

Entah besok apalagi?
Emak-emak ini jadi menelan ludah, karena berfikir keras.
Mau nyontek google kok malu sama anak.
Soalnya belum saat nya anak-anak mengenal internet.
Duh, betapa galau emak mu ini.

maafkan emak mu yang ilmu nya tak sampai seujung kotoran kuku.

Terimakasih,

Nak,mendampingi dirimu belajar adalah anugrah yang bisa memaksa emak-emak ini belajar lebih giat lagi.
Read more

Saturday, January 20, 2018

Hafalan surat pendek

Mengenalkan bacaan AL Quran sejak dini adalah rangkaian kegiatan sehari-hari. Karena daya ingat anak-anak masih sangat bagus, maka tak susah membuat mereka hafal surat-surat pendek.
Setiap habis subuh saya bacakan alfatihah dan surat lainnya. Setelah beberapa kali mendengar , mariyah sudah dapat menirukannya. Kenapa mesti baca alfatihah?
Karena itu surat yang menentukan sah tidak nya sholat nanti. Sebenarnya ini rangkaian cicilan, agar mereka lebih mudah saat tiba masanya belajar sholat.

#tantanganhari10
#gamelevel3
#institutibuprofesional
#kelasbunsayiip
#kamibisa 
Read more

Olahraga Pagi

 Mengajarkan kesehatan tak hanya dari makanan dan minuman, olahraga pun perlu dilakukan.
Maka proyek olahraga pagi bukan hanya dilakukan sebagai tantangan game level 3 tapi kami upayakan sebagai kegiatan harian.
Kadang anak-anak bermain bola, sesekali jalan-jalan pagi. Kadang pula bermain sepeda. Tapi kalau abah nya luang, biasanya mereka akan senam sekaligus membaca kalimat-kalimat thayyibah.
"La illa ha illallah" suara mereka dengan ceria.


#tantanganhari9
#institut ibu profesional
#kelasbunsayiip
#kamibisa 

Read more

Jari Warna

 berserakan seluruh rumah. Tapi disambut gembira oleh anak-anak. Begitu lah mereka, yang penting ditemani bermain abah ummi nya. Kegiatan hari ini mengenalkan warna dan melatih sensor motorik nya.
Saya siapkan pewarna makanan agar aman jika tertelan. kebetulan hanya tersedia warna ungu dan coklat. Tak banyak memang, tapi sudah cukup membuat jari tangan mereka berwarna. Dan cetakan tangan pun menjadi sebuah karya.

#tantanganhari8
#institutibuprofesional
#kelasbunsayiip
#kamibisa 


Read more

Friday, January 19, 2018

Cerdas spiritual

Mengenalkan Allah dan Rasul sejak dini adalah kewajiban orang tua pada anaknya. Dengan kata lain Memenuhi fitrah iman.

Dimulai dari membaca basmallah setiap hendak melakukan sesuatu, dan mengucap alhamdulillah setelah nya.
Saya mulai dengan membiasakan membaca kalimat-kalimat thayyibah.
Lalu mengajari berdoa jika mengalami dan menginginkan sesuatu.
Untuk pengenalan pada Rasulullah pun biasa dimulai dengan menghubungkan kegiatan sehari-hari dengan sunnah beliau.
Maka dari itu mariyah jadi bertanya, siapa sih Allah, siapa sih Rasulullah?

Kemudian pelan-pelan saya jawab agar ia mengerti.
Dan bertepatan dengan family project, setiap sebelum tidur anak-anak akan mendengar saya menceritakan sirah nabawiyyah.
Lalu saya akan menerima segudang pertanyaan kenapa? Siapa?


#tantanganhari7
#institutibuprofesional
#kelasbunsay3
#kamibisa
Read more

Wednesday, January 17, 2018

Memasak jelly

 Banyak hal yang bisa saya dapatkan dari kegiatan memasak. Itu tantangan yang disambut hore oleh mariyah dan khadijah. Mungkin bagi mereka, memasak adalah kegiatan menyenangkan dan membuat penasaran.

Selain itu anak-anak pun mengamati perubahan bubuk jelly menjadi cair sekaligus berwarna hijau/ merah dan putih. Mereka pun mengamati perubahan benda cair yang panas itu menjadi kenyal dan dingin saat keluar dari kulkas.

Duh, asyiknya. Kerjasama manis dari duo kecil menghasilkan 'agar-agar pelangi'.
Cantik lagi nikmat.


#tantanganhari6
#institut ibu profesinal
#kelasbunsayiip
#kamibisa
Read more

Timun

 setiap kamis sore, budhe punya tahlilan rutin di rumah saya. Kegiatan itu sudah berlangsung selama bertahun-tahun sebelum kami menempati rumah ini. Dan tentu saja setiap kamis pagi kami harus memasak menyiapkan nasi bungkus untuk hidangan/ berkat tamu yang hadir.
Karena rumah budhe (tempat memasak) tak jauh dari tempat kami maka hal pertama yang kami rencanakan adalah mengajak anak bantu-bantu sekaligus menjalankan family project bulan ini.

Sampai di lokasi, beruntung sekali kami menemukan timun untuk menyelesaikan misi. Soalnya tidak mungkin anak-anak dibiarkan memegang pisau atau mendekati kompor. Padahal saya ini nekat saja datang mengajak mereka mencari kegiatan. Haha 

Sesuai harapan, mereka membungkus timun-timun itu dengan gembira.


#tantanganharike5
#institutibuprofesional
#kelasbunsayiip 
#kami_bisa


Read more

Bermain Puzzle

Menghabiskan waktu bermain puzzle dengan anak-anak. Salah satu mainan edukasi yang kami pilih untuk membangkitkan kecerdasan logika. 

Sesekali mariyah masih bertanya mana bentuk yang tepat. Kadang masih harus saya arahkan mana yg benar. Tapi tantangan itu jadi menyenangkan karena kami lakukan bersama. 


#tantanganke4
#institutibuprofesional
#kelasbunsayiip 
#kamibisa 
Read more

Saturday, January 13, 2018

Mewarnai

 Saya tidak bisa menggambar. Salah satu Hal yang bisa saya lakukan untuk melatih otot tangan adalah dengan mewarnai. Dan ini lah yang kami lakukan.

Awalnya mariyah agak menolak. Mungkin karena terasa rumit. Ia harus mencoba menggerakkan tangannya pelan-pelan agar warna nya tak keluar garis. Tapi lambat laun ia menikmati nya. Bahkan enggan berhenti meskipun sesekali mengeluh pegal. Tapi mariyah menyukai hasil akhirnya.
"Cantik ya mi." Katanya tersenyum puas.

Sedang khadijah, yah... Coret saja semua. Dan ia pun ikut bergembira.

#tantanganhari3
#kuliahbunsayiip
#institutibuprofesional
#gamelevel3
#kamibisa
Read more

Friday, January 5, 2018

Membaca dan bercerita

Pagi ini paket buku yang saya pesan via BL datang. Anak-anak segera menerima dari pak kurir.
"Ayo buka, Mi!" kata mariyah.

Saya gunting kertas dan lakban yang membungkus. 6 buah buku serial pengetahuan umum sudah di tangan. Mariyah sangat gembira. Hal yang pertama dicermati adalah gambarnya, lalu ia dan khadijah mulai bertanya.

"Apa ini mi, apa itu mi..."

Dan hati ini jadi haru akan semangat mereka. Satu persatu saya bacakan. Mereka mendengar seksama, dan sesekali bertanya. Begitulah proyek hari ini berlangsung. Membaca dan bercerita.


Mengenalkan buku saja butuh waktu berhari-hari, berbulan-bulan, apalagi untuk mencintai buku. Mungkin butuh bertahun-tahun dan pasti dibutuhkan teladan membaca. Dan itu lah yang paling sulit.

Kita bisa beli buku yang berjilid-jilid ataupun membuat perpustakaan di rumah, tapi tanpa teladan membaca, maka semua itu hanya jadi pajangan.
Terlebih untuk anak-anak pre-school. Hal yang mereka sukai dari buku adalah mendengar orang tua nya bercerita atau membacakan isi nya. Buku tumpukan buku tanpa suara.

#tantanganhari2
#kelasbunsayiip
#institutibuprofesional
#gamelevel3
#kamibisa
Read more

Thursday, January 4, 2018

Mencuci sepeda

Project pagi ini adalah mencuci sepeda bersama. Saat disodorkan kegiatan ini, anak-anak segera bersemangat mencari sikat dan gayung.
Satu-satu mereka bersihkan, dari ban, pedal dan kemudian seluruh bagian. Meskipun tampak nya rajin, tetap saja hal yg paling mereka sukai adalah bermain air. Lebih asyik memegang air di ember daripada menyikat sepeda nya.

Dan begitulah anak-anak, bermain dan belajar adalah fitrah nya.
 


#tantanganhari1
#kuliahbunsayiip3
#institutibuprofesional
#gamelevel3
#kamibisa
Read more